Tempat Wisata Di Lebakharjo Ampelgading

Unknown | 07:04 |

Wisata Di Desa Lebakharjo


Kalau bicara soal wisata, wah fikiran kita mengarah pada pendinginan fikiran karena capek beraktivitas di hari kerja. Apalagi tempat wisata ini memanjakan dan menjernihkan mata kita, pastinya asyik dong. Salah satunya di Lebak harjo. Selain terkenal desa pramukanya disini juga terdapat tempat wisata yang menarik yang wajib anda coba kunjungi apalagi yang suka touring dan berpetualang.

Pemandangan alami yang masih membentang luas serta keindahan alam pantai, apalagi angin yang bertiup sepoi sepoi ini semakin menggelitik bulu halus umak, wih asyik lah pokoknya.
Semakin penasaran langsung umak baca aja review di bawah ini.

PANTAI LICIN

Pantai Licin terletak di Dusun Licin, Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang. Jalan menuju Pantai Licin secara umum tergolong baik, hanya ada beberapa bagian yang rusak. Kendala terletak pada medan yang sedikit berat. Selama perjalanan menuju Pantai Licin, umak akan menemui jalan naik turun bukit yang berliku-liku. Jalan menuju Pantai Licin dari Desa Lebakharjo juga hanya bisa ditempuh menggunakan sepeda motor. Tapi jangan mengendarai sepeda motor jenis matic yah gan, karena pasti tidak akan kuat dan akan sulit melintasnya.

Sesampainya di Pantai Licin, umak akan disambut oleh hamparan pasir yang berwarna hitam. Sungguh menarik yah gan, karena kan umumnya pantai memiliki pasir berwarna putih. Pasir hitam ini ternyata berasal dari aliran lahar Gunung Semeru yang bermuara di sisi timur Pantai Licin. Dari kejauhan, umak juga akan melihat Pulau Nusa Barung yang masuk wilayah Kabupaten Jember.



  PANTAI WATU GODEK


Watu Godek terletak di kecamatan Tempursari. Objek wisata ini dapat di tempuh sekitar dua jam dari kota Lumajang dengan jarak tempuh 55 km, dan sekitar 1,5 jam dari desa Lebakharjo. Untuk menuju tempat wisata ini tidaklah mudah karena tidak ada angkutan umum yang menuju ke tempat wisata menarik ini.

Untuk menuju ke tempat wisata ini tentunya tidak mudah juga gan, umak harus melewati jalan yang berlubang dan jalan yang penuh lonjakan kerikil ini. Tapi rasa capek dan lelah umak akan terasa sangat terobati setelah melihat ombak hilir air laut yang menghempas ke tepi pantai serta semilir angin yang ciptakan suasana kedamaian batin bagi para pengunjungnya.

Dari pantai ini juga, umak bisa melihat Pulau Nusa Barung yang tampak bukit-bukitnya dari tepi pantai dan di atas bebatuan yang nyaman bingit ini.

TEMPAT PEMBAKARAN IKAN (TPI)

TEMPAT PEMBAKARAN IKAN (TPI) ini terletak di daerah tempursari, kecamatan Lumajang. Tempat wisata ini menyediakan beberapa menu makanan yang tersebar di satu tempat ini. Di tempat ini juga banyak pilihan warung makan lesehan yang tentunya dapat meningkatkan selera makan umak.

Beberapa jenis ikan dapat umak pilih dan juga di nego. Tentunya rasa khas ikan bakar dengan sayur yang dapat meluluh lantakan hasrat kuliner umak. 

Di sisi lain, akses ke tempat ini juga menambah hasrat petualangan anda jadi seru dengan melewati bukit bukit yang dikelilingi bebatuan dan pepohonan hijau yang memnjakan mata kita.

Rasanya wisata anda ke daerah Lebakharjo dan Lumajang tidak akan lengkap dan tak berkesan jika anda tidak mampir ke TPI di daerah Lumajang ini.

Di atas itu adalah pesona keindahan alam di Lebakharjo dan Lumajang yang akan berkesan dalam wisata jelajah dan sarana refreshing anda. Desa dengan ribuan pesona alam dan pemanja mata yaitu Desa Lebakharjo ini, akan menambah wawasan liburan dan wisata anda. 

Sudahkah anda berkunjung ke tempat ini, COBA SAJA? wowww pastinya... :-D

Salam Blogger Wisata

Kode Smiley Untuk Komentar


:a :b :c :d :e :f :g :h :i :j :k :l :m :n :o :p :q :r :s :t
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment

About Me

Blogger Indonesia yang berusaha membangun blog yang menarik yang semuanya berawal dari mimpi dan terus ingin berkarya untuk kebutuhan masa depan.....More About Me

Tanda tangan Untitled 1 Original Self Blog
Copyright © 2014 Yoke's Blog Article 2013 est - Contact me - About This Blog and Writter
Related Posts with Thumbnails